Jakarta - Persita Tangerang melakukan uji coba melawan tim Star Ball All-Stars dalam persiapannya menyambut Piala Presiden. Dalam laga tersebut, Persita menang 1-0.
Bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (24/8), Persita menang tipis 1-0 atas Star Ball All-Stars. Gol kemenangan tim berjuluk Pendekar Cisadane itu dicetak pemain anyar, Raphael Maitimo.
Lawan mereka, tim Star Ball All-Stars, berisi pemain-pemain eks tim nasional Indonesia, seperti Ilham Jaya Kesuma, Charis Yulianto, Rochy Putiray, Gendut Dony, dll. Pertandingan uji coba ini Persita lakukan sebagai persiapan tampil di Piala Presiden akhir bulan ini.
"Anak-anak baru berlatih enam kali, termasuk dua kali beruji coba. Jadinya persiapan sangat minim," kata pelatih Persita, Bambang Nurdiansyah.
Meski demikian, mereka tak ingin numpang lewat dan tetap menargetkan lolos ke babak delapan besar. Skuat Persita diisi wajah-wajah lama yang pernah membela klub, seperti Luis Duran, Javad Moradi, Mukti Ali Raja, dan Rishadi Fauzi.
Kenji Adacihara juga segera kembali membela tim. Bek berpengalaman Maman Abdurrahman dan kiper Usman Pribadi yang tadinya diproyeksikan tampil membela Persita di Divisi Utama juga bertahan. Selain itu, ada beberapa pemain jebolan Persita U-21 yang turut bergabung, seperti Aldy Al-Cahya dan Zikri Akbar.
"Materi (pemain) bisa diketengahkan ke Liga Super, tinggal persiapan saja. Kan materinya ada Raphael, Maman, Kery. Nama saja tim Divisi Utama, materi pemain Liga Super," pungkas Bambang.
Persita tergabung di Grup C bersama Persija Jakarta, Mitra Kukar, dan tuan rumah Bali United. Laga pertama, Pendekar Cisadane meladeni Mitra Kukar pada Minggu (28/8). Tim berangkat ke Bali pada 28 Agustus.
- Blogger Comment
- Facebook Comment
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 komentar:
Posting Komentar